Anda suka upload video ke Facebook anda ?. Berikut cara membuat video dengan Windows Movie Maker.
Windows Movie Maker (WMM) dapat anda temukan di Program File Windows anda, yang selam ini anda abaikan keberadaannya.
Info seputar WMM :
- Output video : AVI
- Bisa dipergunakan membuat video dari clip video dan/atau dari kumpulan foto dari hardisk komputer
- Bisa dirangkaikan dengan file audio sehingga menghasilkan video yang terinegrasi
- Besarnya file output bisa diatur ( Ini keistimewaan yang tidak dimiliki program sejenis lain)
- Output sangat Familiar untuk diupload pada jejaring sosial yang saat ini ada.
- Bukalah Program Windows Movie Maker anda : Start > All Program > Windows Movie Maker
- Panggill/upload foto, video atau file suara dari hardisk : dengan memilih menu : "Capture Video" pilih yang sesuai
Seret file tersebut ke jendela Story Board atau Timeline dibawahnya
- Pergunakan menu-menu disamping kiri WMM Program untuk memperindah video anda.
- Menu yang tersedia : animasi foto/video asal, memotong video asal, tambah transisi, penambahan teks didepan, di tengah atau dibelakang video hasil. dll.
- Bila video selesai di edit dan anda sudah puas, coba mainkan hasilnya dengan play video box disebelah kanan.
- Simpan ke dalah hardisk. Besarnya file hasil bisa diatur besarnya. Lihat caranya
- Pelajari dan cobalah fitur dan menu yang disediakan dalam WMM untuk mendapat hasil yang optimal